Reviu Film Around the World in 80 Days

Reviu Film Around the World in 80 Days

Daftar Isi

Film Around the world in 80 days

Temukan petualangan seru di reviu film Around the World in 80 Days. Menceritakan tentang petualangan anak monyet dengan katak “penipu” Silakan lanjut membacanya, supaya tidak penasaran.

Dua hari terakhir, sejak Jumat hingga Sabtu, 15 Desember. Waktunya para orang tua mengurus anaknya. Maksudnya untuk mengambil rapor 🤭. Termasuk saya dan suami, tadi pagi bertugas ke sekolah anak pertama dan kedua. Sama dengan anda, mengambil rapor kedua anak kami. Anak bontot sudah saya ambil kemarin, karena hari kerja. Sementara kalau hari libur, saya maunya suami juga ikut andil ambil rapor. 

Ambil rapor kelar, berarti waktunya liburan hingga 2 Januari 2024. Apakah anda sudah punya rencana mengisi liburan sekolah buat anak? Seperti biasa, saya baru rasan-rasan dalam hati. Kira-kira mau kasih apa ke anak-anak kali ini. Masih bingung, paling banter ya nonton dan mudik ke Pondok Ranggon 😁. Semua pastinya ditentukan oleh anggaran. Berhubung sedang mempersiapkan Kakak yang akan masuk SMA. Jadi, ya hanya rencana tersebut yang bisa saya rencanakan untuk sementara waktu. Bahkan saya sudah memberikan liburan sejak Kamis kemarin. 

Kebetulan dua anak memang sudah libur. Hanya Kakak yang masih masuk sekolah, itupun hanya sesi foto untuk buku tahunan sekolah. Mulai mengisi liburan dengan nonton film. Melalui aplikasi nonton sesuai permintaan yang berwarna merah. Setelah Nona kecil pulang dari sekolahnya. Saya pun menawarkan kepada anak-anak, nonton. Jawabannya sudah pasti, mau. Film pertama yang ditonton untuk mengisi liburan anak-anak kali ini adalah The Reef 1. Siang ini, pulang mengambil rapor. Saya pun mengizinkan anak-anak untuk nonton film kedua. Kali ini film kartun petualangan.

Reviu Film Around the World in 80 Days

Seperti yang sudah saya bocorkan di atas. Postingan kali ini berisi reviu film Around the World in 80 Days. Saya menemukannya tanpa sengaja, saat mencari-cari. Film yang cocok ditonton untuk anak usia 8+. Oh iya kali ini, nontonnya tidak pakai aplikasi. Anak-anak setuju saat disodorkan judul filmnya. Alhamdulillah isi ceritanya bagus dan tidak mengecewakan. 

Passepartout dan Phileas bertemu

Bertemu dengan Phileas 

Cerita dimulai dari seorang anak monyet bernama Passepartout. Yang bermimpi ingin berkeliling dunia selama 80 hari. Terinspirasi dari katak penjelajah idolanya, bernama Juan Frog de Leon. Walau tidak disetujui oleh Ibu, yang sangat protektif dan sayang. Kepada anak semata wayangnya. Passepartout bahkan tetap nekat pergi bersama dengan Phileas. Seekor katak “penipu” yang ditemuinya di dermaga dan langsung dijadikan idolanya. 

Petualangan Seru Around the World in 80 Days

Petualangan seru Around the world in 80 days yang dilakukan oleh Passepartout dan Phileas. Sebenarnya, dari awal keduanya memiliki tujuan berbeda. Passepartout dengan impiannya ingin menjadi penjelajah dengan berkeliling dunia selama 80 hari. Sementara Phileas didorong ingin membuktikan diri dan mampu memenangkan taruhan. Yang dibandari oleh Herman si udang.

Belum juga memulai petualangannya, Passepartout sudah merasa dibohongi. Dia ditinggal oleh Phileas, yang telah lebih dulu naik ke kapal untuk memulai perjalanan. Sementara Phileas tidak merasa membohongi. Sebab dia merasa ingin pergi sendiri. Dengan tekad membara, Passepartout berhasil menyusul Phileas ke kapal. Sehingga keduanya dapat memulai berpetualang. 

Baru saja memulai perjalanan, Passepartout dan Phileas sudah dihalangi oleh penegak hukum, Agen Fixette (Fix) si tikus. Yang berusaha ingin menangkap Phileas, karena dituduh telah merampok bank. Dengan bantuan dari Passepartout, keduanya berhasil meloloskan diri dari Fix. Dari kejadian tersebut hampir saja membuat Passepartout tenggelam. Alhasil mereka berdua melanjutkan perjalan menggunakan papan surfing milik Phileas. 

Selama berpetualang, Passepartout dan Phileas diwarnai dengan pelarian. Karena dikejar oleh Agen Fix. Namun keduanya tetap menjalani petualangan seru Around the world in 80 days. Keliling dunia sebagai penjelajah. Apa saja yang dilalui oleh keduanya:

Gurun Pasir

Setelah melewati perjalanan di laut, Passepartout dan Phileas terdampar di padang pasir luas. Tanpa perbekalan apapun yang membuat keduanya sekarat. Untungnya mereka berhasil bertahan dengan meminum air yang dikandung oleh pohon kaktus. Namun bahaya lain telah mengintai. Ketika gerombolan kalajengking jahat menuntut bayaran atas diminumnya air dari pohon kaktus. Lepas dari gerombolan kalajengking, Passepartout dan Phileas malah tersedot ke dalam pasir hidup. 

Ratosie dari Selatan 

Di sini Passepartout dan Phileas berencana naik kereta. Untuk melanjutkan perjalanan menuju Utara, ke Akita. Perjalanan dua sekawan ini terhambat karena kejaran Agen Fix. Passepartout mulai curiga dengan Phileas. Karena selama perjalanan, mereka berdua selalu lari dari Fix. Hingga akhirnya tersesat di hutan. Di hutan Zaruvia, mereka berdua bertemu dengan Putri Aouda. Si Katak terbang yang sedang ditawan untuk dijadikan persembahan. Setelah berhasil menyelamatkan Putri Aouda. Mereka akhirnya melanjutkan perjalanan ke Akita.

Akita

Tanpa sengaja Passepartout bertemu dengan idolanya selama ini. Penjelajah terhebat sepanjang masa, Juan Frog dè Leon yang tak lain adalah ayah dari Phileas. Fix yang masih nafsu memburu Phileas akhirnya berhasil menangkapnya. Dengan bantuan ibu burung camar, karena mengira Fix adalah anaknya. 

Passepartout dan Phileas bertemu dengan putri Aouda

Penasaran bagaimana dengan nasib dari Passepartout dan ibunya, Phileas dan ayahnya, serta Putri Aouda? silakan tonton filmnya 😊.

Saya suka dengan karakter dari Passepartout yang gigih dalam menggapai impiannya. Mau menolong dan tidak menjatuhkan orang lain. Bila anda menemukan orang dengan sifat yang dimiliki oleh Passepartout. Maka orang tersebut layak untuk anda jadikan teman dan sahabat.

Pelajaran dari Petualangan Seru Around the world in 80 days 

Pelajaran yang dapat diambil dari Petualangan Seru Around the world in 80 days adalah:

  1. Giat, fokus, dan bersungguh-sungguh untuk mencapai impian
  2. Jangan pernah mengabaikan anak, walau sesibuk apapun. Karena anak akan sedih dan sakit hati. Merasa diabaikan dan terbuang
  3. Orang tua jangan memaksakan kehendaknya sendiri. Karena anak memiliki impian dan cita-citanya sendiri dalam hidup 
  4. Jangan overprotective kepada anak. Saking sayangnya, orang tua tanpa sadar melakukan hal ini. Bukan baik, anak malah akan menganggap sebagai kekangan
  5. Jangan pernah percaya penuh kepada orang lain. Perlu cek dan cek ulang
  6. Setiap orang pasti punya salah. Ketika orang tersebut minta maaf, maka adab kita haruslah memaafkan
  7. Dukunglah apa yang menjadi impian dan cita-cita anak
  8. Perbaikilah hubungan antara orang tua dan anak. Ada kalanya kesalahpahaman timbul dalam hubungan. Maka berusahalah memperbaikinya. Sebagai orang tua, jangan menganggap diri selalu benar dan minta dihormati
  9. Mau minta maaf kepada anak. Masih banyak orang tua merasa selalu benar dan berkuasa atas anaknya. Jadi tidak pernah mau meminta maaf pada anak. Wahai orang tua, kita ini hanya manusia yang punya salah. Sadarlah dan segeralah mintalah maaf kepada anak
  10. Jangan telan mentah-mentah informasi. Banyak sekali informasi yang berseliweran di sekitar. Membuat kesulitan untuk membedakan mana informasi yang benar dan salah. Maka penting sekali untuk melakukan klarifikasi (tabayyun). Agar tidak terjadi kesalahpahaman dan fitnah
  11. Tolong menolonglah kepada siapapun. 

Saya bisa bilang kalau film ini layak untuk dijadikan salah satu judul tontonan bagi anak anda. Terlebih di hari-hari liburan yang sudah tiba ini. Petualangan Seru Around the world in 80 days ini insyaallah aman untuk semua umur. 

Anda juga bisa baca reviu film berikut sebelum ditonton filmnya untuk mengisi  liburan anak di rumah:

Reviu film animasi chicken little 

Belajar menjadi pemimpin dari simba 

blog catcilku

Terima kasih sudah membaca postingan di blog catcilku.com. Semoga dapat memberi pencerahan dan bermanfaat buat Anda.

29 Tanggapan

  1. Gapailah cita cita dan lihatlah bahwa kamu bisa mencapai tujuanmu jangan pernah putus asa karena semuanya akan tercapai bila kita berusaha

  2. Menarik sepertinya ceritanya nih buat anak-anak, bisa jadi tau banyak tempat juga ya. Ada banyak pesan moral juga yang diselipkan di dalamnya

  3. Wah banyak banget pesan moral yang ada di film ini ya. Anak-anak pasti suka banget nih. Karakter yg ada di film untuk bersungguh-sungguh dalam mencapai impian perlu ditiru anak meraih cita-cita. Rekomendasi banget filmnya 🤗

  4. pas banget ini buat rekomendasi tontonan keluarga buat liburan nanti! kalau buat anak dibawah 8 tahun kira2 bisa relate gak ya kak? atau akan terlalu cepat buat logika mereka?

  5. Dari ulasannya, sepertinya film ini sangat menarik karena banyak pesan moral yang disampaikan. Pesan moral yang sebenarnya buat pada dewasa juga ya. Minta sulungku untuk membaca riviu nya dulu deh. Makasih sudah berbagi.

  6. Wahhhh filmnya bener-bener penuh makna dan mengajarkan kita banyak hal yaa, apalagi pesan yang disampaikan ke kita dalam film itu jadi makin sadar. Keren nih, gak cuma buat diri kita sendiri tapi juga cocok untuk ditonton di segala usia

  7. wah ternyata banyak banget ya insight yang bisa kita ambil atau kita pelajari dari film Arround The World ini, sebagai orangtua kadang sellau merasa benar sehingga lupa bahwa kita juga manusia yang bisa berbuat salah, sampai-sampai lupa untuk meminta maaf apalagi sama anak sendiri

  8. Wah ketemu racun buat mengisi liburan bareng anak nih…

    Fix saya jadi penasaran dan tentunya jadi mau nonton juga Around the world in 80 days nya ini…

    Mumpung libur, bisa ajak anak dan keluarga besar juga, hehe…

  9. Sejujurnya masoh bingung ttg jalan cerita film dan pesan yang didapat dr filmya, khususnya yang tentang ortu gitu. Apakah karakter2 itu berpetualang tanpa seizin ortu mereka atau gmn?
    Tapi aku setuju sih sebagai ortu kudu nonton film ini juga supaya tercerahkan dan mendapatkan inspirasi supaya tahu gimana sih caranya mendengar apa yang diinginkan anak. Soalnya terus terang kadang kita maunya anak kyk apa tapi lupa anak2 juga punya keinginan sendiri.
    TFS kak 😀

  10. Wuih pas banget ada rekomendasi film untuk anak saat liburan seperti sekarang. Anak-anak harus banget nonton ini biar liburannya semakin seru. Soalnya susah saat ini mendapatkan film anak-anak yang rekomen banget…

  11. Film animasi Around the world in 80 days ini punya banyak pesan kehidupan ya. Cocok banget dijadikan wishlist nonton selama liburan bareng keluarga, terlebih untuk anak-anak di masa pertumbuhan. Dengan bimbingan dan pengawasan yang baik, nonton menjadi seru dan anak-anak banyak belajar dari film yang ditontonnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

catcilku.com

Hai selamat datang di blog catcilku. Blog ini adalah catatan kecilku untuk saling berbagi macam-macam cerita dan cita. Semoga bermanfaat

- Titi Bdy -

PROGRAM
Peserta BRT Network Growth Organic Periode April - Agustus 2024
KOMUNITAS

Copyright ©dinti 2024 | All Rights Reserved